Within The Ruins Rilis Title-Track dari Album Terbarunya, ‘Black Heart’

Unit progressive deathcore, Within The Ruins, pada Senin (26/10) baru saja merilis video klip dari single terbarunya, Black Heart. Lagu tersebut diambil dari album keenamnya yang akan dirilis pada November mendatang dengan judul yang sama.

‘Black Heart’ merupakan single kedua yang dirilis dari album tersebut yang memainkan style yang terbilang unik untuk Within The Ruins, yaitu dengan menggunakan elemen clean vocal pada materi lagunya.

Berbicara mengenai ‘Black Heart’, Steve Tinnon bercerita, “Kami sangat bersemangat untuk merilis video dari title-track album terbaru kami, ‘Black Heart’! Kami sangat menikmati dalam proses pembuatan video klip ini dan dapat menceritakan kisah dibalik lagu tersebut. Lagu ini adalah sebuah lagu personal yang penuh kemarahan. Ini adalah lagu yang penting untuk keseluruhan tema dari album tersebut, dan kami sangat senang melihat hasil dari video klip tersebut!”

Selama 10 tahun terakhir, Within The Ruins telah berhasil mengkombinasikan perasaan angsty dari trash dan attitude dari hardcore punk, naum tetap mempertahankan unsur deathcore sebagai identitas utamanya. Wah, lumayan lebar juga referensinya nih, friend!

Rasanya hal kombinasi dari berbagai elemen musik tersebut dapat menjadikan ciri khas dari musik yang dimainkan oleh Within The Ruins. Sambil menunggu album terbarunya rilis, sekarang mah mending kita nikmatin dulu aja single terbaru dari mereka yang berjudul ‘Black Heart’!

Youtube Player

Related Articles

Back to top button