Single ‘Melangkah’, Ajakan Move On dari Secret A New Story

Pada Minggu (5/7), lewat single ‘Melangkah’, Secret A New Story punya wejangan buat kalian yang lagi ngerasain hal tersebut. Single yang diambil dari EP berjudul sama tersebut mengajak kita semua untuk bangkit dari keterpurukan, tetap terus melangkah dan segera move on. Positif banget kan pesannya, friend?
Patah hati memang nggak enak banget dan bisa berdampak ke banyak hal lainnya. Ada yang jadi males ngapa-ngapain, ada yang jadi nggak konsen kerja, ada yang nggak nafsu makan, dan hal lainnya yang bikin kita jadi nggak produktif. Tapi walaupun begitu, dunia di sekitar kita nggak lantas berhenti dan menunggu kita buat semangat lagi. Ya, dunia tetap berputar, apapun yang terjadi.
Nggak perlu lama buat kamu bisa menikmati lagu ini, sejak lagu dimulai, kita langsung digeber dengan ketukan drum upbeat nan bersemangat yang diiringi oleh riff gitar pemicu mosh pit. Selain itu, bagian chorus-nya dijamin bikin kamu earworm sejak pendengaran pertama. Selain nadanya yang emang catchy banget, penggalan lirik “Dunia terhempas dan waktu tetap mengejar, hari berganti di setiap pagi ku pergi… dan pulang” seakan jadi pengingat buat kita semua walaupun sedang ditimpa masalah, waktu tetap bergerak, jadi daripada digunakan untuk sedih yang berlarut-larut, lebih baik kita segera bangkit dan melangkah. Karena yang dapat menolong kita adalah diri kita sendiri. Cie gitu.
Nggak usah lama lagi deh, buat kamu yang lagi butuh semangat, yuk buruan cek single ‘Melangkah’ dari kuintet asal Bandung ini, friend!