RICH NEWS

PUP Persembahkan EP Terbarunya Sebagai Penghibur di Situasi yang Kurang Mengenakkan Ini

Untuk merayakan situasi pandemi yang tak kunjung usai, PUP, unit punk-rock asal Amerika pada Kamis (17/9) mengumumkan akan merilis EP terbarunya berjudul ‘This Place Sucks Ass’ sekaligus merilis single terbarunya, Rot.

EP tersebut direncanakan akan dirilis pada 23 Oktober mendatang melalui label Little Dipper/Rise berisikan 6 buah track yang ditulis dan direkam bersamaan ketika PUP melakukan sesi rekam album terdahulunya, ‘Morbid Stuff’.

Bercerita mengenai EP terbarunya, Stefan Babcock mengatakan bahwa hal tersebut mengacu kepada internal jokes dari PUP yang sering mereka lontarkan setiap berkunjung ke kota baru ketika melakukan tur.

“Pada setiap kota (yang dikunjungi), entah itu Lethbridge, Alberta, atau New York City, kami selalu berpikir, ‘This place sucks ass’. Kami memiliki banyak anggapan negatif, dan terkadang menjadi sesuatu yang terlalu ekstrim dan konyol sampai kami menganggapnya merupakan hal yang lucu. Tapi pada saat ini, hal tersebut terasa sangat nyata,” terang Stefan.

“Di manapun kalian berada, benar-benar menyebalkan saat ini. Jadi, di manapun kalian tinggal, apapun kondisimu, ini adalah sebuah EP mengenai tempat di mana kalian berasal, dan tempat di mana kalian saat ini. Semuanya menyebalkan, dan hal tersebut adalah hal yang wajar, karena juga menyebalkan untuk semua orang, dan kami bisa membuatnya sedikit lebih baik dengan tetap bersama dalam menghadapi situasi ini,” tambahnya panjang lebar.

Bisa dibilang, EP ini merupakan hadiah penghibur bagi kita semua yang sedang terkurung pada tempatnya masing-masing karena situasi yang tidak mengenakkan. Kalau udah penasaran kayak gimana sih single terbaru dari PUP, jangan kelamaan, langsung aja streaming lewat tautan di bawah ini, friend!

Back to top button