Koil dan .Feast Berkolaborasi dalam Single Baru “Tak Ada Wifi Di Alam Baka”

Setelah bertukar cover lagu, kini Koil dan .Feast berkolaborasi dalam single baru berjudul “Tak Ada Wifi Di Alam Baka”.

Setelah beberapa waktu lalu keduanya bertukar cover lagu, kini Koil dan .Feast berkolaborasi dalam satu single yang diberi judul “Tak Ada Wifi Di Alam Baka”. Karya tersebut sudah bisa didengarkan melalui digital streaming pada 16 November lalu.

Pengumuman ini diketahui melalui Instagram mereka yang mengunggah sampul lagu baru tersebut. “Telah lama dinanti dan sekarang sudah hadir hasil kolaborasi bersama @koilofficial. Dengarkan Tak Ada Wifi di Alam Baka sekarang!,” ujar mereka.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by .Feast (Multi Semesta) (@ffeastt)

Dalam proses penggarapannya, lirik lagu ini ditulis J Aryo Verdiantoro atau akrab disapa Otong ‘Koil’. Sementara perihal lagu, dikerjakan Daniel Baskara Putra (komposer), Donnyantoro (komposer, aransemen), dan Dicky Renanda (komposer).

Sedikit info, pada 20 September lalu, Koil dan .Feast sempat bertukar lagu hit-nya untuk di-cover dengan versi berbeda dari masing-masing band. Dalam momen itu, Koil meng-cover lagu “Tarian Penghancur Raya”, sementara .Feast meng-cover “Kenyataan Dalam Dunia Fantasi”.

Dengan sejumlah karya kolaborasi yang dirilis kedua band tersebut, sejauh ini belum ada tanda-tanda sampai kapan persekutuan ini akan berakhir.

Mungkinkah keduanya bakal berkolaborasi merilis album atau merchandise terbaru? Pantau media sosial mereka untuk info lebih lanjut.

Related Articles

Back to top button