‘Bertahan’, Pesan Semangat Sepijak untuk Sahabat Terdekatnya

Berbagai momen yang terjadi pada kehidupan memang selalu jadi bahan menarik untuk kemudian dijadikan sebagai inspirasi sebuah lagu. Biasanya, karena kejadiannya memang terjadi dan dialami secara nyata, lagunya akan terdengar dan terasa lebih jujur. Terinspirasi dari kisah sedih yang dialami oleh seorang sahabat, Sepijak merilis single terbarunya yang berjudul Bertahan.

Melalui single ‘Bertahan’, band asal Yogyakarta tersebut merupakan bentuk kepedulian mereka terhadap seorang sahabat yang mengalami kehilangan istrinya karena kecelakaan. Mereka ingin menunjukkan bahwa dengan kondisi yang dihadapi saat ini kita tak harus menyerah apalagi pasrah, justru kita harus terus berkarya dan melihat peluang baru untuk menyikapi hidup yang terus berjalan.

“Lagu ini saya tulis untuk sahabatku yang beberapa waktu lalu kehilangan istrinya karena kecelakaan, sebagai sahabatnya aku hanya bisa mendoakan dia semoga kuat dan ikhlas. Jika melihatnya dengan mata, mungkin dia akan terlihat baik-baik saja, tapi kebiasaannya yang ceria dan senang bergaul kini berubah menjadi pendiam dan penyendiri dengan tatapan kosong adalah kesedihan buat aku pribadi sebagai sahabatnya,” ungkap Feri, sang vokalis, panjang lebar.

Selain dalam bentuk audio yang dirilis pada berbagai platform streaming digital, single ‘Bertahan’ juga dirilis dalam bentuk video klip. Sama seperti sebelumnya, Sepijak kembali bekerja sama dengan Elio Studios untuk memvisualisasikan lagunya.

Buat kamu yang udah penasaran sama single terbaru dari Sepijak tersebut, langsung aja tonton lewat tautan di bawah ini, friend!

Youtube Player

Related Articles

Back to top button