Band street punk legendaris, The Glad Rilis Album Mini “Join The Lads!”

Meramaikan khasanah street punk di Yogyakarta sejak akhir tahun 90an, kini The Glad membawa semangat tersebut dengan merilis album mini “Join The Lads!”.

Band street punk asal Yogyakarta, The Glad merilis album mini terbaru berjudul Join The Lads! Pada 3 November lalu melalui Bandcamp. Dalam perilisan ini The Glad menggandeng Dugtrax Records sebagai label rekamannya.

“TELAH BEREDAR // OUT NOW!. Artis: The GLAD. Judul: Join The Lads!,” ujar Dugtrax Records mengabarkan kehadiran album mini tersebut melalui Instagram.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Dugtrax Records (@dugtrax)

Album mini berisikan sejumlah kisah penggugah sanubari para pekerja, pelajar, dan penggangguran. Contohnya pada lagu “Anthem”, The Glad menyerukan: “Hidup susah adalah nama tengah kita, keringat dan air mata adalah sahabat. Semua disini, bekerja atau tidak, mari kita sepakat: Mengakhiri kemiskinan.”

Selain itu, beberapa lagu lainnya The Glad turut mengajak para pendengar untuk menjalani hidup bersama-sama demi kesejahteraan kolektif.

Sedikit info, The Glad terbentuk pada masa kejayaan punk/skinhead di akhir tahun 90an di Yogyakarta. Dari sejumlah band-band street punk legendaris Yogyakarta seperti The Sardonik, Laga Bara, Captain Oi!, dan Bala Nusantara yang aktif memeriahkan tongkrongan trotoar dan gigs punk/skinhead pada masa itu, bisa dibilang The Glad adalah satu-satunya yang masih aktif hingga saat ini.

Sumber foto: Instagram @theglad_yk

Related Articles

Back to top button