Album ‘Past is Prologue’, Gempuran Kebisingan Penuh Amarah dari Naedr Baru Saja Dirilis

Kalau kamu ingin mencoba untuk mengeksplorasi scene emotive di wilayah Asia Tenggara, maka pastikan buat ngulik band-band yang ada di negara Singapura dan Malaysia. Kenapa saya sarankan seperti itu? Karena memang scene emotive di kedua negara tersebut sudah terbentuk sejak lama dan masih aktif sampai saat ini. Terlebih untuk band-band yang memainkan musik screamo/skramz. Bahkan, tak bisa dipungkiri band-band screamo/skramz yang muncul di Indonesia sedikit banyak terpengaruh oleh sound yang dibawakan oleh band-band di kedua negara tersebut. Menurut saya sih gitu~

Kali ini berita menggembirakan kembali datang dari scene emotive di Singapura, salah satu pendatang baru yang nggak baru-baru amat, Naedr, pada Jumat (13/11) baru saja merilis debut albumnya yang berjudul Past is Prologue. Ya, saya bilang “nggak baru-baru amat” karena kuintet ini terbentuk dari para personil band yang sudah aktif sejak lama di scene musik Singapura. Beberapa band yang dimaksud adalah Paris In The Making, susurrus, Amateur Takes Control, Bethari, dan hauste. Bahkan beberapa nama di antaranya sempat melakukan tur ke Indonesia juga loh, friend! Jaminan kualitas lah pokoknya mah.

Bagi kalian pecinta kebisingan mencekam penuh amarah dan tentunya lirik-lirik yang emosional, maka album terbaru dari Naedr ini adalah santapan yang pas untuk kalian. Selama 23 menit emosi kalian akan dibawa naik-turun oleh aransemen musik yang dinamis dan juga narasi yang mengiringinya. Bagi kalian para pecinta The Saddest Landscape atau Suis La Lune, rasanya nggak butuh waktu lama untuk menyukai album ‘Past is Prologue’ ini.

Kabarnya, album tersebut juga akan dirilis dalam bentuk piringan hitam loh, friend! Jadi buat para kolektor rilisan fisik, segera kontak langsung aja Naedr biar nggak kehabisan.

Youtube Player

Related Articles

Back to top button