5 Band Lokal Ini Punya Aksi Panggung yang “Absurd” Banget

Teks: Reza Ilham
Pernah nggak sih dapet cerita dari temen tentang referensi band yang aksi panggungnya “absurd” dan pas ditonton live atau videonya ternyata beneran absurd? Pasti buah pikiran macam “lah ternyata beneran ada ya band kayak gini?” selalu muncul setelah menonton aksi tersebut. Gokilnya, band-band yang memiliki nilai dan aksi yang absurd itu memang nyata adanya, friend.
Nggak bisa dipungkiri, selalu hadir deretan band absurd di industri musik global mau pun lokal. Nah kali ini, saya akan memberikan daftar lima band lokal dengan aksi panggung yang nyeleneh. Yang pertama adalah…
Tahlilan

Band yang bernama Tahlilan ini dibentuk sejak 31 Oktober 2008. Konsep musik yang ditawarkan oleh band ini adalah narasi lagu yang bercerita soal kisah-kisah menakutkan dari tanah Jawa, macam ritual mistis, doa kematian, sampai pagan Jawa.
Jika dilihat dari aksi panggung mereka, memang kelewat absurd sih. Kalau kamu nonton salah satu video live mereka yang ada di Youtube, kesan pertama yang saya yakin kamu dapatkan adalah pasti sedikit merinding. Karena sebagian personil band-nya memakai jubah ala band drown metal Sunn O))). Tapi semua kengerian itu bakal hilang dan kesan seram tiba-tiba akan terganti absurd campur ngakak ketika sang voikalis masuk dengan kostum pocong yang belumuran darah dan tanah ke atas panggung. Ngehe!
ZOO

ZOO adalah band eksperimental asal Yogyakarta yang dipunggawai oleh salah satu personil dari Senyawa, yakni Rully Shabara Herman. Grup “musik” ini mungkin akan terdengar membingungkan bagi kalian yang pertama kali mendengarkannya. Pasalnya, selain memakai beberapa bahasa daerah di Indonesia seperti Bugis, Dayak, atau Lombok, mereka pun punya lirik lagu yang ditulis dengan aksara buatan mereka sendiri yang diberi nama sebagai aksara Zubrafi.
Aksi panggung mereka juga nggak main-main. Raungan suara dari Rully bisa terdengar sangat asing karena ragam bahasa yang mereka gunakan. Kalau didengar dan ditonton secara kasat mata memang akan terdengar absurd, tapi aksi yang mereka lakukan merupakan salah satu bentuk performance art yang berkonseptual tinggi.
Muchos Libre

Musik yang Muchos Libre mainkan memang tidak terlalu unik. Mereka memainkan garage rock yang dibumbui dengan elemen surf rock. Tapi yang bikin absurd adalah aksi panggung mereka yang di atas normal.
Stage act mereka yang paling enggak “waras” meliputi memakan puntung rokok dengan alasan karena mereka tidak merokok. Konon ada juga salah satu tim redaksi kami yang menonton aksi mereka ketika salah satu personilnya turun dari stage dan berlari untuk naik angkot di tengah-tengah penampilan mereka. Dan absurdnya, dia nggak balik lagi ke acaranya. Sinting.
Baca Juga: 5 Kolaborasi Artis Lintas Genre yang cukup Absurd
Sabarbar

Sabarbar adalah alter ego dari seorang Akbar Adi Wibowo. musisi asal Jogjakarta yang dulu dikenal sebagai pemain gitar dari unit free jazz, Kultivasi. Lewat Sabarbar, Akbar menampilkan musik folk yang di luar nalar banyak orang. Dalih-dalih menggunakan gitar akustik sebagai instrumen utamanya, Akbar menggunakan gitar elektrik berbentuk ala gitar black metal untuk menemani aksinya.
Baca juga: Kenapa Sih “Indie” Diidentikkan Sama Musik Pop Akustik, Kopi, Dan Senja? Nggak Gitu, Ah.
Kalian tidak akan menemui lirik-lirik folk berkutat di narasi kopi dan senja di Sabarbar. Yang kalian akan dapatkan adalah lagu bertema kentut dengan “lirik” yang juga menyerupai suara kentut. Lagu bernuansa manja yang kelewat manja karena liriknya diganti dengan lenguhan Akbar yang mencoba untuk mengejek para pasangan yang sedang kumpul kebo sampai dengan lagu bernuansa mandarin dengan lirik yang seputar cap cay, Bo Bo Ho, dan Jackie Chan. Makan tuh folk!
Jiung

Jiung merupakan kumpulan anak muda yang peduli dengan budaya Indonesia, khususnya Budaya Betawi. Tak heran jika dalam aksi panggungnya selalu memasukan unsur budaya Betawi serta membawakan lagu-lagu almarhum Benyamin S, tokoh legendaris berlatar belakang Betawi.
Kebayangkan bagaimana kocak dan absurdnya ketika almarhum Benyamin ketika bermain film? Nah, Jiung berhasil membawa nuansa absurd itu ke atas panggung musik. Malah lebih absurd, friend. Dalam salah satu aksi panggungnya, salah satu personil Jiung ada yang melakukan aksi mandi di atas panggung lagi. Goks!
Itu dia friend 5 band lokal yang kelewat absurd, menurut kalian mana yang paling di luar nalar?