10 Tahun Setelah Perilisannya, Akhirnya Themilo Lepas Video Klip untuk ‘Daun dan Ranting Menuju Surga’

Sudah 10 tahun lamanya setelah album ‘Photograph’ dari Themilo dirilis, single andalan ‘Daun dan Ranting Menuju Surga’ menemani entah berapa orang untuk menikmati suasana sendu di bawah lampu temaram sambil berkontemplasi mengenai berbagai hal yang terjadi. Mungkin kedengeran lebay, tapi rasanya satu dari sekian banyak yang baca artikel ini setidaknya pernah melakukan hal tersebut sekali sampai saat ini.
Walaupun bisa dibilang sebagai single paling populer dari Themilo, lagu tersebut nggak pernah benar-benar mendapatkan treatment khusus. Entah kenapa. Hingga akhirnya, 10 tahun kemudian, tepatnya pada Senin (1/2), secara mendadak video klip untuk ‘Daun dan Ranting Menuju Surga’ resmi dirilis. Sebuah kejutan yang menyenangkan tentunya.
“So, our first MV for a song from Photograph album since released in 2011. Well, better to late than never, right. We ? the MV and hope you will like it too. Hatur nuhun!” ungkap Themilo melalui akun Instagram-nya.
Kalau dilihat dari momennya, video klip tersebut masih dalam sebuah rangkaian promosi di mana trio shoegaze legendaris asal Bandung tersebut merilis ulang album ‘Photograph’ dalam format kaset pita melalui Anoa Records beberapa waktu lalu.
Video klip tersebut digarap secara sederhana oleh No! No! No! dengan menggabungkan berbagai foto dan juga footage video. Walaupun begitu, apa yang ditampilkan tersebut terasa serasi dengan musik yang dimainkan oleh Themilo yang bernuansa nostaljik dan kontemplatif. Yaa, setidaknya menurut saya, sih. Hee.
Buat kamu yang udah sukses bikin tombol rewind-mu jebol selama bertahun-tahun gegara ‘Daun dan Ranting Menuju Surga’, segera lengkapi pengalamanmu dengan menonton video klip terbaru (tapi lama) dari Themilo di bawah ini, friend!